ADANYA KESINAMBUNGAN ANTARA INDIVIDU, KELUARGA, MASYARAKAT
Individu itu dapat diartikan perseorangan atau sendiri, manusia tidak dapat hidup secara individual, karena kita sebagai manusia pasti membutuhkan orang lain, bisa dalam hal bertukar fikiran, berbagi pengalaman, saling tolong menolong, bahkan untuk membangun sebuah keluarga kita juga pasti membutuhka orang lain untuk menjadi pasangan hidup kita. Terdapat beberapa perilaku yang dimiliki seseorang yang individu, diantaranya yaitu perilaku sadar, perilaku tidak sadar, perilaku tamapk dan tidak tampak, perilaku kompleks dan sederhana, dan perilaku kognitif, afektif, kognatif, dan psikomotor. Contoh perkembangan dari sifat individu, manusia pada waktu lahir tampaknya sangat lemah namun bayi mempunyai banyak kemungkinan untuk berkembang. Bayi berproses dan anak akan berkembang menjadi dewasa. Prinsip” perkembangan pada manusia di antanya adalah perkembangan mengikuti pola pola tertentu dan berlangsung secra teratur, perkembangan menuju deferesiasi dan integrasi, pertumbuhan dan perkembangan tidak terjadi secara tiba” tapi berlangsung secara berangsur-ansur dan secara teratur, suatu tingkah perkembangan dipengaruhi oleh sifat perkembangan sebelumnya, dan perkembangan antara anak yang satu dengan anak yang lain nya sangat lah berbeda.
Keluarga dapat diartikan sebagai unit suatu masyarakat yang terkecil yang merupakan suatu komponen kecil dalam masyarakat, kalau menurut saya keluarga itu tempat untuk berbagi sgalanya, kluarga juga temapt untuk mencurahkan berbagai macam masalah dan kesulitan, dengan kluarga kita juga bisa mendapatkan kasih sayang, kebahagiyaan, kegembiraan, dan kita juga bisa mendapatkan kesedihan pada saat kita sedang mendapatkan masalah. Terdapat beberapa fungsi yang dimiliki oleh keluarga, diantaranya yaitu, fungsi pemeliharaan yaitudi dalam keluarga kita akan mendapatkan tempat tinggal yang layak untuk berlindung dari panas, hujan, dan badai sekalipun, fungsi ekonomi yaitu di dalam keluarga kita diberikan kebubutuhan pokok, seperti sandang, pangan, dan papan, fungsi keagamaan, didalam keluarga kita di berikan kebebasan untuk memeluk agama apapun, dan kita juga di perkenalkan dan diajarkan beragama dari mulai kecil sampai dewasa pun kita terkadang masih suka d ajarkan beragama, ataupun diingatka untuk selalu melakukan ibadah, fungsi social, di dalam keluarga pula kita di ajarkan untu bersosialisasi, dan saling membantu dengan sesama, dan yang teerakhir adalah fungsi biologis, keluarga berkewajiban untuk memikirkan pendidikan untuk anak-anaknya.
Masyarakat dapat diartikan sebagai suatu kelompok manusia yang telah memiliki tatanan kehidupan, norma-norma, adat istiadat yang sama-sama ditaati dalam lingkunganya. Sebenarnya masyarakat itu sangat berperan besar dalam sebuah kehidupan. Karena apabila tidak ada masyarakat hidup kita juga pasti akan terasa sulit. Karena masyarakat dapat diartikan sebagai keluarga kedua, karena didalam masyarakat kita bisa saling tolong menolong, dll, kalau kita tidak bermasyarakat, mana ada orang lain yang mau membantu kita disaat kita sedang mengalami kesulitan, malahan kita di diamkan saja, karena mereka menganggap kita seorang yang sangat sombong.
Jadi kesimpulannya antara indivudu, keluarga dan masyarakat itu terdapan suatu kesinambungan atau bisa disebut keterkaitan antar satu dengan yang lain. Dan kita sebagai warga Negara yang baik sebaik nya kita harus hidup bermasyarakat, dan tidak boleh sombang. Karena tanpa mereka apabila kita sedang dalam kesulitan pasti tidak akan ada yg membantu kita selain dari masyarakat di daerah sekitar kita.